• Home
  • Berita
  • Anak Gen Z Lebih Suka iPhone Ketimbang Android, Kenapa?

Anak Gen Z Lebih Suka iPhone Ketimbang Android, Kenapa?

Redaksi
Feb 27, 2023
Anak Gen Z Lebih Suka iPhone Ketimbang Android, Kenapa?

Vendor ponsel berbasis Android tampaknya harus bekerja keras memikat hati Gen Z, karena menurut laporan terbaru, anak-anak muda ini lebih memilih iPhone ketimbang smartphone Android sekalipun.

Kesimpulan ini didapat dari sebuah studi yang dilakukan Financial Times, terutama di Amerika Serikat (AS). Gen Z, alias Zoomers, adalah generasi yang lahir setelah tahun 1996.

Berdasarkan laporan tersebut, 34% dari pemilik iPhone di AS adalah milik Gen Z. Seperti dikutip dari Android Authority, statistik ini menghancurkan pangsa pasar Samsung, yaitu hanya 10%.

Pertumbuhan signifikan di antara Gen Z ini adalah salah satu alasan mengapa Apple mengalami peningkatan pangsa pasar AS secara keseluruhan dari 35% pada 2019 menjadi lebih dari 50% di 2022.

Pertumbuhan di antara Zoomers ini terjadi bahkan ketika harga rata-rata iPhone naik ke angka USD 1.000, kira-kira tiga kali lipat rata-rata perangkat Android secara global.

Tak hanya di AS, sebanyak 83% pengguna iPhone di Eropa yang berusia di bawah 25 tahun mengatakan ingin tetap menggunakan smartphone berbasis iOS dan tidak berminat pindah ke Android. Selebihnya, pengguna Android mengaku tidak berniat untuk pindah ke iOS karena berbagai macam alasan.

Pemaparan Financial Times dilengkapi statistik dan komentar tentang iMessage, aplikasi perpesanan milik Apple yang hanya berfungsi dengan baik di produk buatan Apple.

Konon, Zoomers tidak suka iMessage tidak berfungsi dengan baik di ponsel Android, sehingga ini menjadi salah satu alasan yang mendorong mereka untuk beralih ke iPhone atau tetap menggunakan iOS dengan segala cara.

Di luar AS, masalah iMessage tidak begitu terasa karena kebanyakan orang menggunakan aplikasi perpesanan pihak ketiga, seperti WhatsApp, sehingga hal ini tidak jadi masalah bagi Gen Z di luar negara AS.

Namun, perlu dicatat bahwa banyak juga Gen Z yang lebih menyukai perangkat Android ketimbang iOS.

Mereka menyukainya karena sejumlah faktor seperti biaya, opsi penyesuaian, dan fitur. Fitur yang tersemat di Android terkadang lebih penting bagi anak-anak muda ketimbang desain dan merek sebuah ponsel.

back to top