• Home
  • Berita
  • 3 Cara Bangun Customer Journey agar Bisnis Makin Cuan

3 Cara Bangun Customer Journey agar Bisnis Makin Cuan

Redaksi
Jan 31, 2023
3 Cara Bangun Customer Journey agar Bisnis Makin Cuan

Dalam beberapa tahun terakhir, tren bisnis di Indonesia semakin banyak digandrungi masyarakat. Hal ini terlihat dari kemunculan berbagai UMKM di Indonesia.

Di samping itu, saat ini pemerintah juga terus mendorong para pelaku UMKM melalui berbagai upaya. Kondisi ini pun semakin membuat banyak orang menggebu-gebu ingin menjadi seorang pebisnis.

Pada dasarnya, menjalani bisnis merupakan hal yang sah-sah saja dilakukan semua orang. Namun, tentunya diperlukan strategi khusus agar bisnis dapat berjalan lancar dan sesuai rencana, salah satunya dengan memanfaatkan customer journey. Apalagi saat ini banyak bisnis baru yang bermunculan sehingga membuat persaingan menjadi makin sengit.

Pentingnya Customer Journey dalam Berbisnis

Di era digital saat ini, adaptasi terhadap teknologi menjadi salah satu kunci dalam berbisnis. Adapun salah satu adaptasi yang dapat dilakukan dengan membangun customer journey yang kompetitif.

Melansir dari MarketingCraft, customer journey yang kuat akan memberikan berbagai keuntungan bagi bisnis. Melalui customer journey, Anda akan lebih mudah memahami kebiasaan pembeli dan memberi wawasan tentang pikiran target audiens. Di samping itu, Anda dapat menciptakan pengalaman yang lebih baik bagi pelanggan.

Adapun seluruh keuntungan ini dapat menjadi potensi untuk meningkatkan strategi pemasaran seperti memilih CTA yang lebih menarik untuk iklan, atau memastikan kebutuhan pelanggan terpenuhi. Hal ini tentunya akan membangun kepercayaan pelanggan dan meningkatkan bisnis Anda.

1. Bangun Website e-Commerce

Memilih akses point untuk melihat dan membeli katalog barang / services yang ditawarkan menjadi hal penting dalam menjalani bisnis. Dalam hal ini, Anda bisa mulai dengan memanfaatkan platform gratis seperti Instagram dan Facebook. Namun, seiring bertambahnya modal, cobalah untuk menggunakan website e-commerce yang dapat mempercepat proses checkout dan menambah value-added services.

2. Checkout Optimization

Checkout optimization akan mempermudah pengalaman checkout para pelanggan. Untuk pebisnis, Anda bisa menggunakan cookie untuk personalisasi hingga meningkatkan customer journey melalui website. Semakin singkat waktu dan steps yang dibutuhkan pengguna untuk menyelesaikan pembelian, tentunya semakin tinggi kemungkinan pelanggan akan membeli dan merasa puas dengan pengalaman checkout mereka.

3. Integrasi Proses End-to-End

Mengintegrasikan proses website, e-Commerce, CRM, Sales hingga Manufaktur akan membuat proses end-to-end semakin cepat. Hal ini juga akan membantu proses penjualan menjadi lebih efisien hingga membantu stock update lebih terkontrol secara real-time. Seluruh proses integrasi ini tentunya akan membantu perusahaan untuk cuan lebih cepat dan lebih banyak.

Bangun Customer Journey dengan Software Terintegrasi

Dalam membangun customer journey, Anda bisa memanfaatkan software terintegrasi seperti Odoo. Odoo memiliki seperangkat alat bantu lengkap yang mudah digunakan untuk meningkatkan customer journey yang lebih baik dan memenuhi kebutuhan bisnis apa pun.

Salah satunya seperti layanan Website Builder dan e-Commerce pada Odoo yang bersifat open source. Layanan ini menghadirkan 100% hosting gratis, tanpa batasan atau iklan, serta desain website yang sesuai standar, siap pakai dan gratis.

Melalui Website Builder Odoo, Anda dapat menghadirkan beragam bahasa, meningkatkan konten website, hingga membuat konten ramah SEO. Website builder juga bisa diintegrasikan dengan aplikasi lainnya dari CRM untuk lead generation, Manufaktur dan Inventaris untuk otomatisasi proses pembelian dan perhitungan stok, serta masih banyak fitur dan integrasi canggih lainnya.

Seluruh layanan ini tentunya akan menciptakan pengalaman berkualitas bagi pelanggan yang juga berdampak terhadap perkembangan bisnis Anda. Terlebih saat ini Odoo menawarkan pricing terbaru. Dengan membayar harga per user, Anda sudah termasuk dapat akses ke seluruh aplikasi Odoo.

Hanya dengan membayar fee user, Anda dapat membangun customer journey dengan integrasi layanan dan pembuatan website yang menarik. Menariknya lagi, software Odoo juga bisa membantu Anda meningkatkan penjualan, mengelola keuangan hingga memperkuat marketing bisnis Anda. Informasi lebih detail tentang Odoo dapat dilihat melalui website resmi Odoo di www.odoo.com.

back to top