• Home
  • Berita
  • Olympic Esports Series 2023 Resmi Dimulai, Semua Gamer Bisa Ikutan

Olympic Esports Series 2023 Resmi Dimulai, Semua Gamer Bisa Ikutan

Redaksi
Mar 02, 2023
Olympic Esports Series 2023 Resmi Dimulai, Semua Gamer Bisa Ikutan

Tepat hari ini International Olympic Committee (IOC) mengumumkan, bahwa Olympic Esports Series 2023 resmi dimulai. Semua gamer bisa ikutan, baik itu yang pro player maupun amatir.

IOC menyatakan kalau mereka bekerja sama dengan International Federations (IFs) serta beberapa penerbit game. Diketahui bila turnamen ini menyajikan pertandingan game bertema olahraga, yang nantinya dilakukan secara virtual.

Hasil pantauan detikINET dari situs resminya, Kamis (2/3/2023), total ada sembilan game yang siap dikompetisikan. Semua nomor pertandingan memang sengaja tak membawa game populer seperti Dota 2 atau Counter-Strike: Global Offensive.

IOC mengungkapkan, hal ini untuk mendukung pengembangan olahraga virtual dalam Olympic Movement, yang sudah tertuang dalam agenda. Selain itu juga sebagai bentuk kolaborasi lanjutan dengan komunitas game dan esports.

Dari informasi yang mereka beberkan, babak kualifikasi sudah dimulai sejak hari ini, 1 Maret 2023. Kemudian babak penyisihan berakhir pada 15 Mei 2023 mendatang.

Setelah itu partai puncaknya dilaksanakan selama empat hari, mulai dari 23-25 Juni 2023. Di sini IOC bekerja sama dengan Kementerian Kebudayaan, Komunitas dan Pemuda Olahraga Singapura dan Dewan Olimpiade Nasional Singapura (SNOC), untuk membawa ajang bergengsi secara offline.

Para peserta yang lolos ke final, akan bertanding secara tatap muka di Suntec Centre, Singapura. Kendati demikian, puncak acara tak hanya menampilkan laga final saja, tetapi juga pameran teknologi, diskusi para pakar, dan lain sebagainya.

IOC menyampaikan bahwa format kompetisi virtual ini berangkat dari kesuksesan Olympic Virtual Series. Saat itu pada tahun 2021 sudah dihelat Olympic Games Tokyo 2020, yang memikat hati lebih dari 250 ribu peserta dari 100 negara.

back to top