• Home
  • Berita
  • Review Samsung Galaxy Z Flip 5: Makin Pintar dengan Cover Screen Lebih Besar

Review Samsung Galaxy Z Flip 5: Makin Pintar dengan Cover Screen Lebih Besar

Redaksi
Aug 15, 2023
Review Samsung Galaxy Z Flip 5: Makin Pintar dengan Cover Screen Lebih Besar
Jakarta -

Samsung Galaxy Z Flip 5 hadir dengan membawa banyak peningkatan yang sepertinya sudah lama dinanti penggemar ponsel layar lipat. Seperti apa kesan pertama menggunakan Galaxy Z Flip 5?

Setelah peluncuran Galaxy Z Flip 5 di Seoul, Korea Selatan, detikINET berkesempatan menggunakan ponsel ini untuk kegiatan sehari-hari selama kurang lebih satu minggu. Berikut ini review Samsung Galaxy Z Flip 5.

Desain lebih rapat

Setelah sekian generasi, akhirnya Samsung berhasil menciptakan ponsel layar lipat dengan desain yang bisa tertutup lebih rapat tanpa celah. Ya, Galaxy Z Fold 5 dan Galaxy Z Flip 5 hadir dengan engsel baru yang bisa membuat ponsel ini bisa dilipat dengan lebih rapat.

Engsel baru yang disebut Flex Hinge ini tidak hanya membuat bodi Galaxy Z Flip 5 jadi lebih rapat tapi juga semakin tipis. Bagian paling tipisnya kini memiliki ketebalan 15,1 mm, lebih tipis ketimbang Galaxy Z Flip 4 yang tebalnya 17,1 mm.

Berkat engsel barunya, Galaxy Z Flip 5 bisa terlipat rapat dan semua sisinya menjadi datar, berbeda dengan Galaxy Z Flip 4 yang sisi dekat engselnya lebih tebal karena masih ada celah. Karenanya, Galaxy Z Flip 5 pun jadi lebih pas saat disimpan di saku celana, terutama saku celana perempuan yang ukurannya sangat kecil.

Selain lipatan yang lebih rapat, Galaxy Z Flip 5 juga lebih mudah dikenali berkat layar eksternal atau cover screen-nya yang lebih besar. Namun fitur dan desain cover screen ini akan dibahas di bagian berikutnya.

Samsung Galaxy Z Flip 5 5G Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Ketika dibuka Galaxy Z Flip 5 akan menampilkan layar utamanya yang berukuran 6,7 inch. Sama seperti pendahulunya, layar utama ini sedikit lebih tinggi ketimbang ponsel konvensional, jadi bagi sebagian orang yang berjari pendek mungkin agak sulit mencapai bagian atas layar.

Di atas cover screen terdapat dua kamera yang disusun secara horizontal dan flash LED di sebelahnya. Panel layar dan belakangnya dilindungi Gorilla Glass Victus 2 dan ponsel ini juga memiliki sertifikasi IPX8 yang membuatnya lebih tangguh dan tahan percikan air.

Karena bagian atasnya sudah dipenuhi layar, tidak ada lagi nuansa warna dual tone di Galaxy Z Flip 5. Hanya ada warna solid di panel bagian bawah, dan Samsung menyediakan empat pilihan warna yaitu Mint, Lavender, Graphite, dan Cream.

Kebetulan unit Galaxy Z Flip 5 yang bertandang ke redaksi detikINET adalah varian warna Mint dengan warna hijau pastel yang menyegarkan. Nuansa warna hijau juga dapat ditemukan di bingkai aluminium yang mengelilingi ponsel ini.

Karena dilapisi kaca di bagian depan dan belakang, bodi Galaxy Z Flip 5 terasa agak licin saat dipegang, terutama jika tangannya sering berkeringat. Jadi jika tidak ingin HP layar lipat yang sudah dibeli mahal tiba-tiba jatuh karena tangan yang licin, sebaiknya siapkan case pelindung.

Cover screen lebih luas

Hal pertama yang langsung menjadi perhatian di Samsung Galaxy Z Flip 5 tentu saja cover screen atau layar keduanya yang jauh lebih besar. Galaxy Z Flip 5 memiliki cover screen berukuran 3,4 inch, atau 1,5 inch lebih besar ketimbang cover screen Galaxy Z Flip 4.

Perbandingan layar cover Galaxy Z Flip 4 dan Z Flip 5 Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Cover screen yang disebut Flex Window ini menggunakan panel Super AMOLED dengan resolusi 720 x 748 dan refresh rate 60Hz. Bentuknya sedikit unik karena tidak simetris dan mirip seperti ikon folder. Desain ini sepertinya dipilih untuk mengakomodir dua kamera belakangnya, berbeda dengan Motorola Razr 40 Ultra yang kameranya memotong layar eksternalnya.

Spesifikasi baru ini memantapkan posisi Galaxy Z Flip 5 sebagai ponsel layar lipat clamshell dengan cover screen terbesar di Indonesia saat ini, mengalahkan Oppo Find N2 Flip yang cover screen-nya berukuran 3,2 inch.

Dengan cover screen lebih besar, Galaxy Z Flip 5 jadi makin fungsional dalam keadaan tertutup. Pengguna bisa makin bebas kustomisasi serta mengakses lebih banyak fitur, widget, dan aplikasi lewat cover screen ini.

Pengguna bisa memasang hingga 11 widget di cover screen Galaxy Z Flip 5 dengan pilihan seperti kalender, cuaca, alarm, timer, dan masih banyak lagi. Pengguna juga bisa mengakses notifikasi yang masuk serta pengaturan cepat seperti Wi-Fi, Bluetooth, senter, dan lain-lain.

Selain itu, Samsung juga menyediakan aplikasi populer yang bisa diakses langsung lewat cover screen seperti WhatsApp, YouTube, Netflix, Google Maps, dan Google Messages.

Samsung Galaxy Z Flip 5 5G Foto: Virgina Maulita Putri/detikINET

Lewat aplikasi ini pengguna tidak hanya terbatas untuk mengecek konten tapi juga berinteraksi. Misalnya, dengan membuka aplikasi WhatsApp di cover screen pengguna bisa langsung membalas pesan menggunakan keyboard QWERTY penuh di layar, jadi pengalaman berkirim pesan masih sama seperti aplikasi WhatsApp versi penuh.

Pengguna juga bisa menonton konten YouTube dan Netflix di cover screen, meskipun ukurannya yang kecil agak kurang ideal. Pengguna yang hobi jalan-jalan juga bisa mengakses layanan Google Maps seperti navigasi, mencari lokasi, dan lain-lain tanpa perlu membuka ponsel.

Selain aplikasi di atas, pengguna juga bisa menambahkan lebih banyak aplikasi ke cover screen Galaxy Z Flip 5 menggunakan aplikasi Good Lock yang bisa diunduh di Galaxy Store. Tapi proses menambahkan aplikasinya sedikit lebih rumit ketimbang mengutak-atik pengaturan cover screen.

Menggunakan aplikasi Good Lock, detikINET mencoba menambahkan dan memainkan game seperti Genshin Impact di cover screen. Layarnya memang kurang besar tapi setidaknya game ini masih bisa dimainkan seperti biasa.

Main Genshin Impact di cover screen Samsung Galaxy Z Flip 5 Foto: Virgina Maulita Putri/detikINET

Selanjutnya: Layar utama dan performa>>>

Layar utama dan fitur produktivitas

Beralih ke layar utama Galaxy Z Flip 5 yang pastinya akan lebih sering dipakai pengguna. Spesifikasi layar utamanya masih sama seperti generasi sebelumnya, menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,7 inch dengan adaptive refresh rate 1-120Hz dan HDR10+.

Bedanya, layar Galaxy Z Flip 5 memiliki puncak tingkat kecerahan yang lebih tinggi yaitu 1.750 nits versus 1.200 nits di Galaxy Z Flip 4. Hasilnya memang langsung terlihat karena visibilitas layar di bawah matahari yang terik masih sangat bagus.

Bicara soal ponsel layar lipat tentu tidak lengkap tanpa membahas lipatan di layar utamanya. Meskipun sudah dilengkapi teknologi engsel baru, sayangnya lipatan di layar utama Galaxy Z Flip 5 masih terlihat jelas. Hal ini mungkin akan jadi deal breaker bagi sebagian orang mengingat ponsel layar lipat kompetitor bisa memiliki lipatan yang minimal.

Saat scrolling di layar juga lekukannya masih terasa, tapi tidak sedalam jika dibandingkan dengan Galaxy Z Flip 4. Setelah menggunakan ponsel ini selama lebih dari satu minggu, lama-lama merasa terbiasa dengan lipatan ini.

Lipatan di tengah layar Samsung Galaxy Z Flip 5 5G Foto: Virgina Maulita Putri/detikINET

Sebagai ponsel layar lipat, form factor Galaxy Z Flip 5 memungkinkan pengguna mengakses berbagi fitur unik dengan dukungan Flex Mode. Dengan mode ini, Galaxy Z Flip 5 bisa diposisikan dalam sudut antara 75 sampai 115 derajat. Sangat berguna untuk mengambil foto dengan sudut yang unik tanpa memerlukan tripod.

Flex Mode juga bisa dimanfaatkan untuk video call, menonton video, atau membuat konten secara hands-free. Samsung juga menyediakan fitur Advanced Flex Mode Panel yang fungsinya beragam dan sifatnya opsional

Misalnya, saat menonton video panel ini akan menampilkan toolbar untuk mengontrol video seperti rewind, pause, mengatur kecerahan, dan lain-lain. Di aplikasi lain, panel ini menampilkan shortcut untuk mengambil screenshot, mengubah bagian bawah layar menjadi touchpad, menurunkan quick settings dari atas, dan lain-lain.

Untuk fitur produktivitas sayangnya masih terbatas pada split screen yang memungkinkan pengguna membuka dua aplikasi secara bersamaan. Ada juga Edge panel yang bisa diatur untuk menampilkan shortcut sesuai keinginan, misalnya aplikasi, kontak, cuaca, pengingat, dan lain-lain.

Sama seperti pendahulunya, Galaxy Z Flip 5 juga masih belum kebagian fitur DeX. Setidaknya masih ada fitur Link to Windows yang bisa menampilkan isi ponsel di desktop sehingga memudahkan pengguna mentransfer foto hingga mengakses aplikasi.

Performa kencang

Upgrade lainnya yang dibawa oleh Galaxy Z Flip 5 adalah jeroannya. Ponsel ini dibekali Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy, chipset khusus yang juga digunakan di Galaxy S23 series.

Konfigurasinya sedikit berbeda tahun ini karena Samsung menghilangkan varian 128GB. Jadi Galaxy Z Flip 5 hanya tersedia dalam pilihan memori internal 256GB dan 512GB.

Sama seperti pendahulunya, Samsung tidak menyertakan slot microSD untuk penyimpanan ekstra di Galaxy Z Flip 5. Samsung hanya menyediakan Galaxy Z Flip 5 dengan RAM 8GB, tapi tersedia fitur RAM Plus yang bisa menambah kapasitas RAM.

Secara keseluruhan, spesifikasi ini berhasil menghadirkan performa yang mulus dan kencang di Galaxy Z Flip 5. Berpindah aplikasi bisa dilakukan tanpa halangan, bahkan menjalankan dua aplikasi bersamaan juga tidak masalah.

Performa Galaxy Z Flip 5 juga sangat tangguh untuk urusan gaming. Game seperti Genshin Impact bisa dimainkan dengan kualitas grafis High dan frame rate 60fps, tapi pengaturan ini membuat game sedikit ngelag dan punggung ponsel lama-lama jadi terasa hangat. Disarankan untuk menurunkan frame rate-nya jika menginginkan gameplay yang mulus dan bodi ponsel tetap dingin.

Selain menguji kemampuan Galaxy Z Flip 5 dengan main game, detikINET juga menguji performa ponsel ini menggunakan aplikasi benchmark. Hasilnya dapat dilihat di gambar berikut.

Hasil uji benchmark Samsung Galaxy Z Flip 5 Foto: Screenshot/detikINET

Untuk mendukung kinerjanya, Galaxy Z Flip 5 dilengkapi baterai berkapasitas 3.700 mAh. Kapasitas baterainya masih tidak berubah dari generasi sebelumnya, begitu juga dengan teknologi fast charging 25W yang disematkan.

Dengan penggunaan normal sehari-hari dan dipakai main game selama kurang lebih satu jam, Galaxy Z Flip 5 bisa bertahan seharian dan menyisakan sekitar 30% baterai di malam hari. Pengisian baterai dari 15% hingga penuh memakan waktu sekitar 1 jam dan 15 menit, cukup lama jika dibandingkan ponsel lain yang sudah dibekali fast charging super ngebut.

Selanjutnya: Hasil kamera dan opini detikINET>>>

Hasil foto

Sayangnya kamera di Galaxy Z Flip 5 tidak membawa peningkatan yang berarti. Sama seperti generasi sebelumnya, Galaxy Z Flip 5 dilengkapi dua kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 12 MP dan kamera ultra-wide 12 MP. Di bagian dalam terdapat kamera selfie 10 MP.

Meski begitu, Samsung menyediakan banyak mode pengambilan gambar baru berkat layar eksternal Galaxy Z Flip 5 yang lebih besar. Utamanya, pengguna jadi bisa mengambil selfie menggunakan kamera utama dengan layar yang lebih besar.

Tidak cukup sampai di situ, pengguna juga bisa memilih mode foto antara foto biasa menggunakan kamera utama, foto ultra-wide, portrait, hingga video. Samsung juga menyertakan sejumlah tombol untuk mengatur pengambilan gambar seperti timer, rasio foto, hingga filter untuk selfie.

Samsung Galaxy Z Flip 5 5G Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Bentuk baru Galaxy Z Flip 5 juga memungkinkan pengguna mengambil foto atau video menggunakan mode Dual Preview. Dengan mode ini, preview foto akan ditampilkan di layar utama dan cover screen secara bersamaan, jadi subjek foto bisa mengecek pose dan wajahnya untuk menghasilkan foto yang lebih ciamik.

Tidak ketinggalan mode yang sudah ada sejak generasi sebelumnya, seperti FlexCam yang memungkinkan pengguna Galaxy Z Flip 5 mengambil foto dari angle unik hanya dengan mengatur sudut bukaan layar. Mode ini juga bisa digunakan untuk mengambil foto dan video dengan mode handycam.

Lantas dengan banyaknya mode pengambilan foto dan video yang ditawarkan, bagaimana dengan kualitas hasil jepretannya? Secara keseluruhan, kemampuan fotografi Galaxy Z Flip 5 sangat memuaskan.

Foto yang diambil di luar ruangan dengan cahaya yang cukup terlihat tajam dengan detail yang sangat bagus. Dalam kondisi low light pun kamera utama Galaxy Z Flip 5 masih bisa menangkap detail dan warna objek dengan tajam tanpa banyak noise.

Galaxy Z Flip 5 tidak memiliki lensa telephoto khusus tapi hasil foto dengan zoom 2x juga masih cukup baik. Kualitas kamera ultra-wide Galaxy Z Flip 5 juga mengesankan, terutama dalam kondisi daylight. Berikut contoh hasil foto tangkapan Samsung Galaxy Z Flip 5.

Hasil foto Samsung Galaxy Z Flip 5 Foto: Virgina Maulita Putri/detikcom

Hasil foto Samsung Galaxy Z Flip 5 Foto: Virgina Maulita Putri/detikcom

Hasil foto Samsung Galaxy Z Flip 5 Foto: Virgina Maulita Putri/detikcom

Seoul Dipotret Samsung Galaxy Z Flip 5 Foto: Virgina Maulita Putri/detikcom

Hasil foto Samsung Galaxy Z Flip 5 Foto: Virgina Maulita Putri/detikcom

Hasil foto Samsung Galaxy Z Flip 5 Foto: Virgina Maulita Putri/detikcom

Hasil foto Samsung Galaxy Z Flip 5 Foto: Virgina Maulita Putri/detikINET

Opini detikINET

Samsung Galaxy Z Flip 5 akhirnya menjawab permintaan banyak pengguna yang menginginkan ponsel layar lipat dengan layar eksternal yang lebih besar. Ekspansi ini menghasilkan cover screen yang jauh lebih fungsional karena bisa menjalankan lebih banyak widget aplikasi dan tools dengan lebih cepat tanpa perlu membuka ponsel.

Engsel Flex Hinge terbarunya yang lebih rapat juga tidak hanya membuat dimensi ponsel jadi lebih tipis tapi diharapkan bisa menghalau debu dengan lebih baik. Galaxy Z Flip 5 memang hanya dibekali IPX8, bukan IP58, jadi bodinya hanya tahan percikan air dan tidak tahan debu.

Perbandingan Galaxy Z Flip 5 Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Namun, selain layar eksternal yang lebih besar dan engsel yang lebih rapat, peningkatan lain yang dibawa Galaxy Z Flip 5 terasa kurang signifikan. Chipset yang digunakan memang generasi terbaru, tapi dari segi baterai, kamera, dan fast charging masih sama seperti generasi sebelumnya. Samsung DeX juga masih absen di ponsel ini.

Belum lagi faktor harga yang lebih mahal ketimbang pendahulunya. Galaxy Z Flip 5 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 15.999.000, sedangkan Galaxy Z Flip 4 dulu dilepas dengan harga mulai dari Rp 13.999.000.

Pengguna Galaxy Z Flip 5 memang akan mendapatkan memori internal yang lebih besar, mulai dari 256GB. Tapi harga itu masih lebih mahal jika dibandingkan dengan Galaxy Z Flip 4 versi 256GB yang dibanderol Rp 14.999.000.

Tapi kenyamanan membuka widget aplikasi seperti Google Maps dan WhatsApp tanpa perlu membuka ponsel benar-benar meningkatkan pengalaman menggunakan Galaxy Z Flip 5. Jadi, apakah dengan layar eksternal yang lebih besar dan celah lebih rapat sepadan dengan harganya yang lebih mahal Rp 2 juta? Menurut kami, ya.

(vmp/vmp)
back to top