• Home
  • Berita
  • Pria Ini Videokan Sosok Mirip 'Raksasa' di Atas Gunung, Habis Itu Hilang

Pria Ini Videokan Sosok Mirip 'Raksasa' di Atas Gunung, Habis Itu Hilang

Redaksi
Feb 14, 2023
Pria Ini Videokan Sosok Mirip 'Raksasa' di Atas Gunung, Habis Itu Hilang

TikToker Andrew Dawson mengaku melihat raksasa di atas gunung kemudian mengunggah videonya. Setelah itu, dia malah menghilang dari internet. Video tersebut dia unggah pada April 2022, berlatar di sebuah gunung di Kanada.

Dalam cuplikan videonya di akun TikTok @andykapt, dia terlihat sedang berkendara dan memperbesar tampilan kameranya untuk memastikan apa yang ia saksikan.

"Itu orang, Bung. Nggak, seriusan, minggir. Itu ada orang yang berdiri di sana," ujarnya dalam video.

Andrew sempat berkata pada netizen, barangkali ada yang memiliki helikopter, coba untuk terbang ke atas sana guna memastikan apa yang dilihatnya. Tapi, meski sudah ada jutaan views, tidak ada yang mensponsori dirinya sebuah helikopter.

Beberapa hari setelah kejadian itu, dia mencoba untuk melihat 'raksasa' itu lagi. Tapi, penampakan itu sudah tidak terlihat. Yang anehnya lagi, Andrew mengaku dihentikan oleh orang yang dia sebut sebagai agen CIA.

Di cuplikan lainnya, dia melihat seperti ada UFO di atas langit. Keesokan harinya, ada lagi helikopter di atas gunung itu seperti sedang memindahkan sesuatu.

Tapi setelah video itu, Andrew seakan hilang ditelan Bumi. Dia tidak mengunggah video apapun hingga 7 Mei 2022. Dia mengatakan bahwa dia tidak menghilang, hanya saja sedang sibuk.

"Maaf untuk mengecewakan orang-orang, tapi video yang aku unggah semua terskrip. Itu semua palsu, mereka hanya untuk hiburan," ujarnya.

Namun, video setelahnya justru kontradiksi dengan apa yang ia katakan sebelumnya. Dia mengatakan video-video yang dia upload adalah asli dan 'kalian mungkin tidak akan melihatku lagi'.

Alhasil, teori konspirasi soal apa yang Andrew lihat berseliweran di TikTok. Kendati demikian, tidak ada bukti apa yang Andrew lihat adalah benar dan tidak ada yang bisa memastikan juga teori yang beredar itu benar atau sebaliknya. Video terakhir yang ada di akun Andrew adalah soal 'militer' yang diduga ada di lokasi di mana ia melihat sosok mirip raksasa itu.

back to top