Pelanggan YouTube Premium Kebagian Video Kualitas Lebih Mewah
YouTube merilis fitur baru yang dikhususkan untuk pelanggan YouTube Premium, yaitu video HD 1080p versi enhanced yang kualitasnya lebih mewah.
Opsi 1080p Premium untuk saat ini baru tersedia untuk pengguna iOS dan dijanjikan akan dihadirkan di YouTube Premium versi web dalam waktu dekat. Menurut YouTube, opsi 1080p Premium ini punya bitrate yang lebih tinggi dibanding 1080p biasa.
Efek bitrate yang lebih tinggi itu adalah video yang ditampilkan akan lebih tajam, terutama untuk video yang menampilkan banyak detail dan pergerakan, demikian dikutip detikINET dari The Verge, Selasa (11/4/2023).
Fitur 1080p Premium ini sebelumnya sudah pernah dijajal oleh YouTube, dan ketakutan sejumlah pengguna kalau fitur ini akan membuat video 1080p versi standar akan diturunkan kualitasnya ternyata tak terbukti. Sejauh ini opsi 1080p standar masih tersedia untuk pengguna YouTube non berbayar, bahkan pelanggan premium pun masih tetap dapat memilih opsi ini.
Perlu diingat juga, tak semua video yang ada di YouTube mendukung 1080p Premium. Menurut YouTube opsi ini tak akan muncul pada video yang diunggah dengan resolusi lebih tinggi ataupun lebih rendah dari 1080p, juga di video Shorts ataupun livestream.
Perlu diingat, peningkatan bitrate ini tak akan serta merta membuat video yang ditampilkan akan jadi lebih bagus karena banyak faktor lain yang juga berpengaruh. Namun memang secara teoritis, peningkatan bitrate akan membuat video akan tampil lebih detail karena informasi gambar yang dikirimkan lebih banyak.
Selain 1080p Premium, YouTube juga memberikan sejumlah fitur baru untuk pengguna Premium, termasuk dukungan FaceTime via SharePlay, yang membuat pengguna iOS bisa menonton video yang sama dengan pengguna lain menggunakan fitur SharePlay.
Pada November 2022 lalu YouTube mengklaim pelanggan layanan Music dan Premium meningkat 30 juta dalam kurun waktu satu tahun. Dengan kata lain, pengguna YouTube berbayar pada November 2022 lalu sudah mencapai 80 juta pengguna, karena setahun sebelumnya YouTube menyebut jumlah pengguna berbayarnya sudah mencapai 50 juta pengguna.
Simak Video "BLACKPINK Jadi Artis Paling Banyak Dilihat dan di-Subscribe di YouTube"
[Gambas:Video 20detik]
(asj/asj)