• Home
  • Berita
  • Momen Epik! Ronaldo Rangkul Neymar, Mbappe & Messi

Momen Epik! Ronaldo Rangkul Neymar, Mbappe & Messi

Redaksi
Jan 20, 2023
Momen Epik! Ronaldo Rangkul Neymar, Mbappe & Messi

Ada momen epic saat laga Paris Saint-Germain (PSG) vs Riyadh All Star di Stadion Raja Fahd pada Jumat dini hari WIB (20/1/2023). Cristiano Ronaldo rangkul Neymar, Kylian Mbappe dan Lionel Messi.

Momen tersebut terjadi di lorong pemain saat sebelum pertandingan. Awalnya CR7 menghampiri dan menyalami Neymar.

Kemudian Ronaldo menepuk lengan Mbappe dan langsung merangkulnya. Barulah pemain yang kini merumput di Al-Nassr ini menyapa Messi, keduanya saling berjabat tangan dan berpelukan.

[Gambas:Twitter]

Video yang merekam momen Ronaldo rangkul Neymar, Mbappe dan Messi awalnya diposting akun resmi PSG. Video berdurasi 7 detik itu sudah ditonton 1,9 juta kali, mendapay 11 ribu love dan 2 ribuan retweet.

Ragam komentar diberikan warganet. Berikut rangkumannya.

"Fantastis melihat rasa hormat antara yang terbaik dari pemain terbaik di sepakbola. Bayangkan CR7 di tim PSG itu?" kata akun @Dantani.

"Oh tidak, tolong hapus ini, saya tidak bisa berhenti menonton ini.....," ujar akun @ZMwaziri.

"Saya sudha menontonnya lebih dari 10 kali," ujar akun @EmperorKaash.

"Begitu banyak trofi dalam satu video, para pemain sepak bola terhebat yang pernah ada," kata @OanaM2200.

"Dapatkah seseorang memberi tahu saya untuk berhenti menonton video ini berulang kali

back to top