Messi Raih Ballon d'Or, Netizen Singgung Ronaldo dan Haaland Lebih Pantas

Lionel Messi meraih Ballon d'Or 2023, ini kali delapan bagi dia mendapatkan trofi Bola Emas itu. Pujian netizen langsung membanjiri lini masa membuat nama pesepak bola asal Argentina ini bertengger dalam daftar trending topic dunia.
Malam penganugerahan Ballon d'Or 2023 berlangsung di Theatre du Chatelet, Paris, Selasa (31/10/2023) dini hari WIB. Ada dua kandidat kuat yang menjadi pesaing Messi, yakni Erling Haaland dan Jylian Mbappe.
Setelah proses pemungutan suara oleh 100 jurnalis dari negara-negara berperingkat FIFA terbaik, Messi terpilih menjadi pemenang Ballon d'Or 2023. Alasannya memang kuat, LaPulga berhasil membawa Argentina memenangi Piala Dunia 2022.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gelar ini makin mengukuhkan Messi sebagai peraih Ballon d'Or terbanyak sepanjang sejarah. Tak pelak warganet makin mengelu-elukan pemain Inter Miami itu sebagai GOAT (Greatest of All Time/terbaik sepanjang masa) sejati.
Beberapa menyinggung Ronaldo dan Haaland, berikut rangkumannya:
"Kompetisi prestasi antara Messi dan Ronaldo ini sudah dimenangkan oleh Messi." ujar @zarryhendrik.
"Walaupun banyak yg bilang Haaland seharusnya bisa mendapatkan lebih baik dengan raihan treble nya. Tapi sayangnya Messi baru saja memenangkan puzzle terakhirnya, kejuaraan paling bergengsi didunia. Berat," kata @bayuajianto.
"Simple nya gini Messi sama halland berhak dapet ballon dor karena finalis nah yang aneh Koo ada fans pemain Arab yang bahkan sampe sekarang belum dapet trophy resmi bilang Messi mencuri? Setidaknya jika idola mu tidak bisa bersaing lebih baik diam dan berdoa untuk idola mu," kata @tosinibr.
"Parah sih haaland kalau gk juara ballon dor, banyak rekor dia , treble winner, hatrick banyak bgt musim lalu," ungkap @halimin98.
"Yang satu pemenang sejati, menang dengan jujur, kami memanggilnya haaland, yang lain, kami memanggilnya Messi, penipu sejati, menang dengan bantuan FIFA, UEFA, conmebol, pemerintah Qatar, wasit," tuding @kasyfillah19.
Menurut detikers bagaimana?
Simak Video "Messi Raih Ballon d'Or Kedelapan!"
[Gambas:Video 20detik]
(afr/afr)