• Home
  • Berita
  • KDRT Malah Balikan? TikToker Ini Kasih Alasan Susah Lepas dari Hubungan Toxic

KDRT Malah Balikan? TikToker Ini Kasih Alasan Susah Lepas dari Hubungan Toxic

Redaksi
Oct 15, 2022
KDRT Malah Balikan? TikToker Ini Kasih Alasan Susah Lepas dari Hubungan Toxic

Belakangan sedang ramai isu kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di lini masa. Apalagi artis Lesti Kejora dan Rizky Billar juga diterpa dengan masalah ini hingga melibatkan pihak kepolisian, meski pada akhirnya berdamai.

Netizen pun terpecah, ada yang mendukung namun banyak juga yang menentang. Mereka pun mulai menelurkan berbagai alasan mengapa seseorang bisa bertahan meski dalam hubungannya sudah toxic.

Terlepas dari kasus artis tersebut, mengapa orang susah lepas dari hubungan walaupun sudah di-KDRT? Seorang praktisi gentle parenting dan content creator memberikan pandangannya melalui akun TikToknya @dailyjour. Ialah Halimah.

"aku gak cuma ngomongin yang baru viral ya. tapi memang K*RT pada umumnya, polanya seperti ini. ada penelitian dan statistiknya. memang ga semudah itu. #pernikahan #relationship," tulisnya dalam keterangan video yang ia unggah.

Halimah mengibaratkan sebuah hubungan layaknya tali. Hubungan yang sehat, jika terjadi hal yang tidak seharusnya, bisa dengan mudah menggunting tali tersebut. Namun beda dengan orang yang di-KDRT.

Orang yang mengalami kekerasan akan 'diikat' hubungan mereka dalam bujuk rayu pelaku kekerasan. Semakin lama, gulungan tali yang diikatkan semakin kuat dan tebal.

"'Kok bisa sih ada orang sebodoh itu, nggak mungkin. Emang dasarnya aja dia bucin', tapi memang kenyataannya sesulit itulah memotong tali yang sudah bersimpul-simpul," tutur Halimah.

Netizen kemudian berbondong-bondong menuliskan pendapat mereka mengenai konten yang dibuat Halimah di kolom komentar TikTok.

"Pentingnya self love dalam diri sebelum love someone," ucap MoonNa.

"bener bgt bagus bgt penjelasannya kak mudah dicerna," timpal dede.

"yg pacaran aja banyak tuh yg bgitu udh di apain juga balik lagi balik lagi," Hana disini menambahkan.

"aq butuh waktu 10tahun baru bisa putuskan itu taliiii.... dan setelah lepas... alhamdulillah Allah gantikan dengan semua kebahagian..." cerita seorang netizen.

back to top