• Home
  • Berita
  • Jurus Infinix Tembus 3 Besar di Pasar HP Indonesia

Jurus Infinix Tembus 3 Besar di Pasar HP Indonesia

Redaksi
Dec 08, 2022
Jurus Infinix Tembus 3 Besar di Pasar HP Indonesia

Infinix pasang target jadi tiga besar di pasar HP Indonesia pada 2023. Sejumlah jurus telah disiapkan untuk merealisasikan hal tersebut.

Memasang target tiga besar bukanlah impian yang muluk-muluk bagi Infinix. Sebab di kuartal kedua 2022, mereka sempat masuk lima besar, menurut riset Canalys.

"Setelah menjadi lima besar di 2022, kami ingin jadi tiga besar di 2023," kata Sergio Ticoalu, Infinix Regional Integrated Marketing Manager Southeast Asia, saat acara peluncuran Infinix Note 12 2023 di Jakarta, Kamis (8/12/2022).

Sergio menyadari kompetitornya tidak bisa dipandang sebelah mata. Karena itu pihaknya sudah menyiapkan sejumlah strategi agar bisa menjadi tiga besar di pasar Indonesia.

Pertama, menghadirkan produk yang bisa menjawab kebutuhan konsumen dari entry level sampai high end.

"Kita akan membawa lini produk yang lengkap tahun depan. Kami yakin produk-produk tersebut bisa menjawab permintaan konsumen Indonesia," kata Sergio.

Kedua strategi harga. Infinix berupaya memberikan harga yang sesuai, bahkan lebih murah dari negara tetangga. "Spek bagus, harga terjangkau," kata Sergio.

Ketiga memperkuat channel distribusi produknya. Saat ini Infinix sudah menjangkau dari Sabang sampai Merauke, namun mereka akan meningkatkannya dengan membuka toko baru dan mengandeng lebih banyak distributor.

Keempat adalah after sales. Tahun ini, Infinix sudah menjangkau seluruh daerah di Indonesia berkat kerja sama dengan CarlCare.

"Kami nggak mau orang udah beli Infinix, ketika ada kendala, mereka tidak tahu harus ke mana. Kita make sure itu, dari hulu ke hilir," ungkap Sergio.

Dengan empat hal tadi, Infinix yakin mereka bisa lebih mendapatkan konsumen yang lebih banyak lagi di Indonesia.

'Mudah-mudahan Q2. Karena Q1 baru awal-awal nih. Mungkin Q2 sudah kelihatan hasilnya. Kami yakin karena based on product planning tahun depan," ujar Sergio optimis. "Tahun depan kita optimis dengan produk yang diluncurkan bisa compete di market," pungkasnya.

back to top