• Home
  • Berita
  • Harga dan Promo Preorder Samsung S23, S23 Plus, S23 Ultra di RI

Harga dan Promo Preorder Samsung S23, S23 Plus, S23 Ultra di RI

Redaksi
Feb 02, 2023
Harga dan Promo Preorder Samsung S23, S23 Plus, S23 Ultra di RI

Setelah diwarnai begitu banyak prediksi, Samsung akhirnya resmi meluncurkan Galaxy S23, S23 Plus dan S23 Ultra. Kabar baiknya, ketiga ponsel ini sudah bisa dipesan di Indonesia, berikut harga serta promo preorder yang ditawarkan.

Menjadi penerus Galaxy S22 series, Samsung memberikan sejumlah pembaruan dan peningkatan pada ponsel premium terbarunya ini. Kendati tidak signifikan, ada beberapa penyegaran desain pada bagian kamera S23 dan 23 Plus, serta pinggiran bodi S23 Ultra.

Dapur pacunya turut ditingkatkan dengan penggunaan Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy yang diklaim lebih ngebut dari versi standar. Nilai jual utama ada pada kamera yang kini makin handal dalam memotret foto atau merekam video di malam hari. baik dengan kamera belakang maupun depan.

Samsung membuka preorder Galaxy S23, S23 Plus dan S23 Ultra mulai 2-9 Februari 2023 oukul 01.00 WIB. Konsumen akan menerima unit yang dipesan mulai 17 Februari mendatang.

Sedangkan yang memesan antara 10-23 Februari, barang akan dikirim mulai 24 Februari.

Setiap pemesan dijanjikan promo menarik senilai total Rp 7,5 juta, rinciannya sebagai berikut:

back to top