8 Kebiasaan Nabi Muhammad yang Terbukti Bermanfaat Secara Ilmiah
Nabi Muhammad SAW menjadi sosok panutan umat islam. Beliau merupakan pemimpin yang disegani, tak cuma dari cara memimpinnya tapi juga dari sifat dan sikap yang dimilikinya.
Di tengah perayaan Maulid Nabi Muhammad 1446H/2024 ini, yuk kita sama-sama belajar delapan kebiasaan sang rasul yang telah terbukti bermanfaat secara ilmiah. Dirangkum detikINET dari About Islam, ini dia daftarnya:
1. Bangun pagi
Nabi Muhammad SAW tidur lebih awal dan bangun sebelum azan subuh berkumandang. Kebiasaan bangun pagi sudah beberapa kali dibuktikan secara ilmiah memiliki manfaat besar. Bangun pagi dikorelasikan dengan produktivitas sekaligus kondisi kesehatan mental yang lebih baik.
2. Tidak makan berlebihan
Muslim mungkin tak asing dengan konsep '1/3 untuk makanan, 1/3 untuk air, dan 1/3 untuk napas'. Ini mirip-mirip dengan konsep 'hara hachi bu' dari Jepang. Artinya, kamu hanya perlu makan sampai kenyang 80%.
Makan tidak berlebihan atau berhenti sebelum kenyang dapat membuat tubuh lebih sehat. Risiko obesitas juga dapat dihindari dengan membiasakan hal ini dalam keseharian.
3. Makan perlahan
Nabi Muhammad tidak makan terburu-buru. Setelah dikaji, kebiasaan ini bisa membantu tubuh dalam mencerna makanan lebih baik. Selain itu, tubuh butuh waktu 20 menit untuk mengirim sinyal ke otak bahwa kamu sudah kenyang. Dengan makan perlahan, kamu dapat makan cukup, tidak berlebihan.
4. Makan bersama
Nabi terakhir sering makan bersama orang-orang tersayangnya. Makan bersama dan saling berbagi makanan terbukti dapat mengurangi stres hingga membentuk hubungan yang sehat antara keluarga juga anak-anak.
5. Minum air dalam tiga tegukan
Tidak dianjurkan oleh nabi untuk meminum air terburu-buru. Beliau menyarankan untuk minum dalam tiga tegukan. Sejalan dengan bukti ilmiah, orang yang minum terlalu banyak air dalam waktu singkat dapat mengalami sakit kepala.
6. Konsumsi buah delima
Salah satu buah favorit Nabi Muhammad SAW adalah buah delima. Buah ini mengandung mangan, yang membantu pembentukan struktur tulang selama proses metabolism. Ada juga kalium yang membantu menjaga fungsi sel dan menjaga keseimbangan kadar cairan. Selain itu, buah ini juga kaya akan flavonoid dan polifenol, antioksidan yang melindungi tubuh dari risiko penyakit jantung.
7. Puasa
Cara berpuasa umat muslim sama dengan intermitten fasting. Intermitten fasting terbukti membawa segudang manfaat. Puasa dapat menyeimbangkan kadar hormon, mencegah stres oksidatif, dan mengurangi peradangan secara keseluruhan.
8. Gaya hidup aktif
Untuk memenuhi rukun Islam, dibutuhkan kesehatan dan kebugaran yang baik. Salat sendiri merupakan bentuk latihan yang membutuhkan gerakan otot dan persendian tubuh. Kesehatan yang baik juga diperlukan jika kamu berniat berpuasa atau menunaikan ibadah haji.
Nabi Muhammad sangat menganjurkan latihan fisik. Beliau mampu berkuda, berenang, bahkan berpanah.
Dampak Seseorang Terkena Revenge Porn
Dampak Seseorang Terkena Revenge Porn
(ask/ask)