10 Fitur iPhone Penting Tapi Tersembunyi Sehingga Jarang Dipakai

iPhone adalah salah satu handphone paling populer di dunia. Meskipun ada banyak fitur yang sudah diketahui oleh pengguna, namun beberapa di antaranya masih tersembunyi.
Alhasil tak banyak orang tahu sehingga jarang dipakai. Padahal fitur tersebut cukup penting karena dapat bantu pengguna dalam mengerjakan beragam tugas sehari-hari dengan lebih mudah.
10 Fitur iPhone Ini Penting Tapi Tersembunyi
1. Salin Teks dari Gambar
Jika memiliki iPhone XS, XR atau lebih baru, kamu mendapat menggunakan fitur yang disebut Live Teks. Singkatnya, iPhone kamu dapat mengenali teks dalam foto, gambar online, atau bahkan video.
Kamu dapat menyalin dan menempelkannya ke aplikasi lain. Caranya hanya dengan menahan jari pada teks yang diinginkan.
Kamu pun dapat mengambil teks dari objek menggunakan aplikasi kamera. Kamu hanya perlu mengarahkan kamera ke teks yang ingin disalin. Tekan ikon teks yang ada di sudut kanan layar, lalu highlight teks yang hendak disalin.
2. Scan Dokumen
iPhone memiliki kamera yang cukup bagus dalam pemindai dokumen. Caranya dengan membuka aplikasi Notes, kemudian menekan ikon Camera.
Selanjutnya pilih opsi Scan Document. Kamu hanya tinggal mengarahkan kamera pada dokumen yang hendak dipindai. Tekan Save untuk menyimpannya.
3. Subjek Foto Jadi Sticker
Kita bisa mengambil subjek dalam foto tanpa background untuk dijadikan sticker di aplikasi pesan instan atau menyematkannya dalam dokumen.
Kamu hanya perlu menekan agak lama pada subjek foto yang hendak digunakan. Setelah muncul kilauan cahaya yang pada subjek, kita hanya perlu menekan opsi Copy.
Selanjutnya cuma perlu buka aplikasi pesan, Notes atau lainnya untuk menyalin subjek foto tadi. Bila menyalinnya ke WhatsApp atau iMessages, gambar tersebut akan menjadi sticker.
4. Ubah Keyboard Jadi Trackpad
Tidak seperti Macbook, iPhone yang memiliki layar sentuh tak memiliki trackpad. Pun begitu kita bisa menyulap keyboard menjadi trackpad sehingga membantu mengedit teks tertentu.
Caranya kamu perlu menekan sedikit lama pada tombol spasi. Seketika area keyboard akan menjadi trackpad, kamu hanya perlu mengeser jari untuk mengarahkan kursor ke area teks yang diinginkan.
5. Jadikan Logo Apple Sebagai Tombol
Kamu bisa menyulap logo Apple di bagian belakang iPhone. Syaratnya menggunakan iPhone 8 atau yang lebih baru.
Ada pun caranya kamu hanya perlu membuka Settings > Accessibility. Selanjutnya kamu perlu memilih opsi Touch, gulir hingga ke bawah hingga menemukan Back Tap.
Kamu bisa mengatur dua atau tiga ketukan untuk menjalankan fungsi yang diinginkan.
6. Pengenalan Suara
Fitur ini sejatinya diperuntukkan bagi mereka yang punya kesulitan pendengaran. Namun kamu bisa mempergunakan untuk membantu kamu melakukan pemantauan, misalnya bayi menangis atau sirine.
Saat iPhone 'mendengar' sesuatu, pengguna akan menerima notifikasi. Ini sangat berguna ketika kamu tengah menggunakan earphone.
Cara menggunakan fitur ini hanya perlu membuka Settings > Aksesobilitas > lalu pilih opsi pengenalan suara untuk melakukan pengaturan yang diinginkan.
7. Mengetahui Judul lagu
Pernahkah kamu penasaran akan judul lagi yang tengah diputar di sebuah kafe? Kamu bisa meminta bantuan iPhone untuk mencarikannya.
Kamu hanya perlu mengaktifkan Siri, lalu katakan "Hai Siri, lagu apa ini"
8. Menjadi Webcam Mac
Webcam di desktop dan laptop Mac tidak buruk tapi masih belum menandingi kualitas kamera iPhone. Namun Apple begitu cemerang menghadirkan fitur Continuity Camera.
Alhasil kamu bisa memanfaatkan iPhone menjadi webcam Mac. Syaratnya sudah menggunakan iOS 16 dan macOS Ventura.
Disarankan untuk meletakkan iPhone pada bagian atas MacBook menggunakan aksesori. Lalu pastikan Continuity Camera diaktifkan di iPhone.
Caranya bula Settings > General > AirPlay and Handsoff. Pastikan iPhone dan Mac Anda mengaktifkan Wi-Fi dan Bluetooth dan tidak berbagi koneksi seluler atau internet.
Luncurkan FaceTime, Photo Booth, atau aplikasi lain yang menggunakan kamera MacBook kamu. Mac akan secara otomatis menggunakan iPhone sebagai kamera.
Jika tidak, buka daftar kamera di aplikasi apa pun yang digunakan dan pilih nama iPhone.
9. Memblokir Kebisingan Saat Menelpon
Dengan sistem operasi iOS 16.4, iPhone yang dibuat dalam lima tahun terakhir dapat menggunakan pembelajaran mesin untuk memblokir kebisingan latar belakang dari mikrofon saat melakukan panggilan telepon atau video, membuat suara jernih.
Untuk mengaktifkan fitur ini, mulai panggilan menggunakan telepon atau aplikasi FaceTime. Saat panggilan Anda sedang berlangsung, seret ke bawah dari sudut kanan atas layar sehingga membuka Pusat Kontrol.
Ketuk ikon mikrofon di pojok kanan atas kisi untuk membuka pengaturan mikrofon, lalu pilih opsi Voice Isolation.
10. Mengukur Benda
Jika memiliki iPhone 12, 13, atau 14 versi Pro atau Pro Max, kamu memiliki pemindai LiDAR canggih yang terpasang di bagian belakang ponsel tersebut. Pada dasarnya, ini mengirimkan laser dan menganalisis waktu yang dibutuhkan untuk kembali ke sumbernya, memungkinkan ponsel mengukur jarak dan kedalaman.
Dengan aplikasi Measure yang dibuat Apple, kamu bisa melakukan pengukuran apa pun.
Cukup buka aplikasi dan arahkan kamera ke tepi objek yang ingin diukur. Ketuk ikon 'plus', lalu gerakkan kamera ke ujung lain, dan ketuk lagi. Panjangnya akan ditampilkan di layar.
(afr/fyk)