Ngeri! Tiap Detik Ada 22 Serangan Siber ke Indonesia
Selama paruh pertama 2023, ada 347 jutaan serangan siber yang terjadi di Indonesia, atau sekitar 1,9 juta serangan perhari, atau 22 serangan setiap detik.
Data ini berasal dari laporan Ancaman Digital Semester 1 tahun 2023 dari AwanPintar.id. Dalam laporan tersebut terungkap kalau selama enam bulan pertama tahun 2023 ini, serangan digital paling banyak terjadi pada bulan Mei.
Jumlahnya mencapai 112 jutaan serangan dalam satu bulan. Padahal dari Januari sampai April 2023, jumlah serangan siber yang terjadi mengalami penurunan, dari 62 juta menjadi 36 juta. Baru melonjak drastis pada Mei, dan kembali turun pada Juni menjadi 37 juta.
Menurut AwanPintar, peningkatan tersebut seiring dengan terjadi insiden ransomware LockBit yang bikin geger Indonesia pada bulan tersebut.
Laporan Ancaman Digital Semester 1 tahun 2023 AwanPintar Foto: Dok. AwanPintar |
AwanPintar mengumpulkan data ini dari puluhan sensor mereka yang disebar di jaringan internet nasional Indonesia untuk mengumpulkan data secara realtime. Jutaan data yang masuk tiap hari itu diolah dan menjadi feedback untuk machine learning yang mereka pakai.
Data lain yang juga dikumpulkan oleh AwanPintar itu adalah negara asal serangan siber tersebut. Dalam laporan itu, serangan siber yang terjadi di Indonesia paling banyak berasal dari Brasil, dengan jumlah mencapai 451 juta serangan. Di bawahnya adalah Amerika Serikat dengan jumlah serangan 361 juta dan China dengan 109 juta serangan.
Laporan Ancaman Digital Semester 1 tahun 2023 AwanPintar Foto: Dok. AwanPintar |
Serangan dari dalam negeri pun jumlahnya tak main-main, mencapai 38 juta serangan dalam enam bulan terakhir. Perlu diingat, bisa saja pelaku serangannya tidak berasal dari negara yang disebut di atas, karena biasanya mereka menggunakan alamat IP negara lain untuk melakukan serangan.
Namun dari sini juga bisa dilihat bahwa negara yang IP-nya dipakai itu mungkin mempunyai tingkat keamanan yang rendah, atau pemantauannya yang lemah sehingga bisa dipakai untuk menyerang.
Sementara di dalam negeri, serangan siber paling banyak dikirimkan dari Jakarta, dengan jumlah serangan 11,2 juta, lalu Depok dengan 2,4 juta serangan, Tangerang dengan 1,2 juta serangan, Bogor dan Jatikramat dengan masing-masing 911 ribu dan 843 ribu serangan.
Laporan Laporan Ancaman Digital Semester 1 tahun 2023 AwanPintar Foto: Dok. AwanPintar |
Lima daerah yang paling banyak mengirimkan serangan siber ini didominasi daerah di kawasan Jabodetabek, yang berdasarkan Indeks Masyarakat Digital dari Kominfo tahun 2022 memang tercatat sebagai daerah dengan infrastruktur dan ekosistem digital terbaik nasional.
Simak Video "Tangkal Serangan Siber di Pemilu, BSSN Pastikan Satgas Sudah Mulai Bekerja "
[Gambas:Video 20detik]
(asj/fay)