HP Samsung Kini Punya Satpam Siber yang Galak
Samsung memperkenalkan fitur baru untuk jajaran perangkat Galaxy-nya, yaitu Message Guard, yang fungsinya adalah satpam siber.
Menurut Samsung, satpam barunya ini dijanjikan lebih galak karena bisa melindungi pengguna dari serangan siber zero-click yang menyaru sebagai gambar.
Sebagai informasi, serangan siber zero click ini adalah jenis serangan yang bisa aktif tanpa perlu interaksi dengan korban. Alias si korban tak perlu mengklik apa pun untuk bisa terinfeksi. Ironisnya, serangan semacam ini belakangan menjadi sangat populer.
Salah satu serangan siber yang tenar ditemukan oleh Citizen Lab pada 2020 yang menginfeksi iOS, tepatnya iMessage di iPhone, untuk menyusupkan spyware Pegasus ke HP milik jurnalis, politisi, dan aktivis antara tahun 2017 sampai 2020.
Nah, Samsung menjanjikan Message Guard ini bisa melindungi penggunanya dari serangan semacam ini karena otomatis mengkarantina dan menetralisir gambar dengan format PNG, JPG/JPEG, GIF, ICO, WEBP, BMP, dan WBMP yang berpotensi menjadi ancaman.
Saat perangkat galaxy menerima kiriman gambar dengan format ini, Message Guard akan mengisolasi file gambar tersebut dan memindainya untuk mencari code malware yang mungkin ada di dalamnya. Setelah yakin bersih, barulah file tersebut bisa dibuka.
Message Guard kini sudah tersedia di jajaran Galaxy S23 dan nantinya akan disebar ke berbagai HP dan tablet Galaxy lain yang menjalankan One UI 5.1 ke atas. Sejauh ini Message Guard baru berfungsi di Samsung Messages dan Messages by Google, namun nantinya bakal diperluas ke berbagai layanan pengiriman pesan pihak ketiga yang lain.
Oh ya, Samsung juga menyebut kalau Message Guard ini tak perlu diaktifkan secara manual oleh pengguna dan akan berfungsi secara diam-diam di background, demikian dikutip detikINET dari The Verge, Minggu (19/2/2023).