Cara Mudah Ganti Background Whatsapp Saat Video Call
- Cara Mudah Ganti Background Whatsapp Saat Video Call
Fitur mengganti latar belakang atau background saat video call, mulai menjadi tren pada masa awal pandemi COVID-19. Tepatnya sekitar tahun 2020, konferensi dalam jaringan (daring) menjadi populer dan mengganti background jadi salah satu hal penting saat tatap muka jarak jauh.
Hal ini terjadi karena banyak orang di seluruh dunia yang mulai bekerja dan belajar dari rumah, sehingga kebutuhan untuk menghadirkan kesan profesional atau menyembunyikan latar belakang ruang pribadi selama rapat dan kelas virtual.
Setelah 2020, fitur ini menjadi standar di banyak aplikasi video call. Salah satunya media social WhatsApp, yang sebetulnya lebih sering kita gunakan untuk media perpesanan.
Terkini, mendeteksi background otomatis tanpa layar hijau bisa dilakukan. Fitur untuk mengaburkan atau blur latar belakang juga tersedia. Tak jarang background digunakan untuk penyesuaian branding perusahaan.
Cara Mudah Ganti Background Whatsapp Saat Video Call
Tren mengganti background terus berlanjut hingga sekarang, karena masih banyak yang bekerja secara hybrid atau remote. Mengganti background menjadi fitur penting untuk mendukung kenyamanan dan profesionalisme selama video call.
Mengganti background saat video call di WhatsApp kini menjadi cara menarik untuk meningkatkan pengalaman video call. WhatsApp telah meluncurkan filter dan background agar panggilan telepon video menjadi lebih interaktif. Dengan efek baru ini, kamu bisa mengubah latar belakang atau menambahkan filter saat sedang menelepon video untuk sentuhan yang lebih personal. Berikut caranya:
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Pilih kontak yang ingin dihubungi melalui video call.
- Klik ikon 'camera' di pojok kanan atas untuk memulai video call.
- Selanjutnya, klik ikon 'camera' dengan hiasan bintang-bintang. Pengguna akan melihat pilihan video call effects.
- Pilih menu 'Background'. Ada 10 filter dan 10 background yang bisa kamu pilih dan padu-padankan untuk menciptakan tampilan yang unik.
- Bila sudah dipilih, background video call akan otomatis berubah.
- Pilih menu 'Settings' untuk mengunggah background gambar lainnya atau memilih background warna lain.
Filter dirancang untuk membantu kamu menciptakan suasana yang lebih asyik, bisa dengan menambahkan percikan warna atau membuat video jadi lebih unik. Sementara background akan membuat privasi ruang sekitar tetap terjaga, dan membuat kamu tampak sedang berada di kedai kopi estetik atau ruang tamu nyaman. Tampilan pun jadi lebih bersih dan rapi.
Pilihan filter meliputi Hangat, Sejuk, Hitam & Putih, Pendaran Cahaya, Temaram, Cahaya Prisma, Mata Ikan, TV Bergaya Vintage, Kaca Buram, dan Nada Warna Duo. Opsi background meliputi Buram, Ruang Tamu, Kantor, Kafe, Kerikil, Pecinta Kuliner, Smoosh, Pantai, Matahari Terbenam, Perayaan, dan Hutan.
Nah itulah tadi cara ubah background WhatsApp. Semoga membantu, ya!
Video: Wah! Isi Voice Note WhatsApp Bisa Diubah Instan ke Teks
Video: Wah! Isi Voice Note WhatsApp Bisa Diubah Instan ke Teks
(aau/fds)