7 Cara Mengembalikan Video yang Terhapus Permanen di HP

- Mengembalikan Video yang Terhapus Permanen Pakai HP 1. Cek Sampah Galeri 2. Pakai Google Photo 3. Pakai Google Drive 4. Pakai iCloud 5. Pakai Aplikasi DiskDigger
- Mengembalikan Video yang Terhapus Permanen Pakai Laptop 1. Pakai DroidKit 2. Pakai DiskInternals
Menghapus video mungkin sering detikers lakukan ketika memori HP sudah penuh. Namun terkadang kita tidak sengaja menghapus video yang penting. Bahkan mungkin video tersebut terhapus secara permanen.
Jika video belum terhapus permanen, akan sangat mudah mengembalikannya. Tapi jika sudah terhapus permanen, maka ada kemungkinan tidak bisa dikembalikan.
Detikers bisa mencoba 7 cara mengembalikan video yang terhapus permanen di HP berikut ini. Ada cara yang memerlukan laptop dan ada yang langsung dari HP.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mengembalikan Video yang Terhapus Permanen Pakai HP
Detikers bisa mencoba beberapa cara mengembalikan video yang terhapus permanen di HP tanpa menggunakan laptop, yakni hanya dengan memanfaatkan aplikasi HP.
1. Cek Sampah Galeri
Sebelum melakukan langkah-langkah yang rumit, ada baiknya detikers mengecek terlebih dahulu di sampah galeri. Cek lagi apakah video yang dicari benar-benar terhapus permanen.
Di bawah ini cara yang bisa dilakukan di HP Samsung berdasarkan situs resminya. Pada HP merek lain, caranya tidak jauh berbeda. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi galeri di HP.
- Klik tanda garis tiga untuk memunculkan opsi.
- Pilih gambar tong sampah untuk membuka folder yang berisi media yang sudah dihapus.
- Cari video yang ingin dipulihkan. Tekan dan tahan video tersebut sampai muncul opsi. Pilih Restore atau Pulihkan.
Foto atau video yang dihapus seharusnya masuk ke tong sampah (trash) terlebih dahulu. Setelah 30 hari, file itu akan dihapus permanen. Jika video yang kamu cari tidak ada dalam tong sampah, berarti video sudah terhapus permanen.
2. Pakai Google Photo
HP Android dilengkapi Google Photos untuk mencadangkan foto dan video di galeri. Jika kamu mengaktifkan pencadangan otomatis Google Photos, maka gunakan cara berikut ini:
- Buka aplikasi Google Photos
- Cari video yang ingin dikembalikan. Kamu bisa mencari berdasarkan tanggal, lokasi, objek, maupun fitur pengenalan wajah.
- Jika ketemu, kamu bisa langsung unduh video itu agar tersimpan di galeri HP.
Bagaimana jika videonya tidak ada? Berikut cara yang dikutip dari laman Bantuan Google:
- Buka aplikasi Google Photos.
- Di bagian bawah, pilih Koleksi > Sampah.
- Tekan dan tahan pada video yang ingin dipulihkan. Jika video tidak ditemukan, mungkin telah dihapus permanen.
- Jika videonya ketemu, ketuk Pulihkan.
- Video akan dikembalikan ke Album tempatnya semula, Galeri Google Photos, atau galeri HP.
3. Pakai Google Drive
Selanjutnya, jika detikers menggunakan Google Drive untuk mencadangkan data foto dan video, maka lakukan langkah berikut ini:
- Buka aplikasi Google Drive di HP.
- Pilih akun yang digunakan untuk mencadangkan video. Caranya klik gambar akun di kanan atas.
- Maka akan terlihat semua video yang dicadangkan otomatis.
- Pilih video tersebut, lalu unduh ke HP kamu.
4. Pakai iCloud
Bagi pengguna iPhone, terdapat fitur pencadangan otomatis foto dan video ke iCloud. Berikut cara mengembalikan video yang terhapus permanen di HP:
- Buka situs iCloud di browser HP.
- Login dengan Apple ID kamu.
- Cari menu 'Photos' lalu pilih album "Recently Deleted".
- Cari video yang terhapus dan ingin dikembalikan.
- Pilih foto dan klik 'Recover'. Foto akan kembali ke galeri iPhone yang tersinkronisasi dengan iCloud.
5. Pakai Aplikasi DiskDigger
Kalian juga bisa memanfaatkan aplikasi lain, salah satunya DiskDigger. Aplikasi ini bisa diunduh di Play Store. Lalu lakukan langkah berikut ini:
- Buka aplikasi DiskDigger.
- Pilih 'search for lost videos'.
- Aplikasi akan mencari semua video yang pernah ada di HP.
- Centang video yang ingin dikembalikan.
- Pilih ikon recovery, lalu Save files to a custom location on your device agar video bisa tersimpan di memori internal HP.
Mengembalikan Video yang Terhapus Permanen Pakai Laptop
Cara lain yang bisa dicoba adalah dengan memanfaatkan laptop. Detikers harus menggunakan software recovery HP, antara lain DroidKit dan DiskInternals.
1. Pakai DroidKit
Dilansir dari situs iMobie, cara mengembalikan video yang terhapus permanen di HP menggunakan DroidKit adalah sebagai berikut:
- Download dan install DroidKit di laptop.
- Buka aplikasi dan klik 'pulihkan data yang hilang'.
- Klik "pemulihan cepat dari perangkat".
- Periksa jenis data dan klik tombol Mulai untuk memindai data di HP kamu. Kamu hanya bisa memeriksa Video.
- Hubungkan HP kamu dengan laptop lalu klik start untuk melanjutkan.
- DroidKit kemudian akan memindai video yang ingin dikembalikan.
- Setelah selesai, pilih video lalu klik ke perangkat atau ke PC.
2. Pakai DiskInternals
Dikutip dari situs DiskInternals, berikut ini cara mengembalikan video yang terhapus permanen di HP menggunakan aplikasi laptop DiskInternals Uneraser:
- Sambungkan HP dengan laptop menggunakan kabel USB.
- Download dan install DiskInternals Uneraser
- Buka aplikasi di laptop, lalu program akan mendeteksi dan menampilkan semua perangkat penyimpanan laptop maupun HP yang sedang terhubung.
- Pilih lokasi penyimpanan di mana kamu terakhir menyimpan video, apakah memori internal atau kartu SD.
- Lakukan proses pemindaian dengan mengklik tombol 'Berikutnya'
- Muncul berbagai video yang dapat dipulihkan. Pilih video yang ingin dikembalikan, lalu klik 'Pulihkan'.
- Pilih lokasi penyimpanan video tersebut di laptop.
- DiskInternals Uneraser memulai proses pemulihan dan mengembalikan video ke lokasi yang ditentukan.
Itulah 7 cara mengembalikan video yang terhapus permanen di HP Android maupun iPhone. Sebagai langkah pencegahan, detikers bisa mengaktifkan fitur back up otomatis di HP, seperti menggunakan Google Photos atau iCloud.
Video KuTips: Tutorial Back Up Archive Instagram Story ke Google Photos
Video KuTips: Tutorial Back Up Archive Instagram Story ke Google Photos
(bai/row)