0882 Kartu Apa? Ini Jawaban dan Kode Prefix Provider Lainnya

- 0882 Kartu Apa?
- Cara Cek Nomor Smartfren Lewat Telepon Lewat SMS Melalui Mifi
- Kode Prefix Provider Lainnya Telkomsel XL Axiata Indosat
Setiap provider memiliki nomor awalan yang berbeda. Mulai dari 0812, 0822, 0817 hingga 0882. Kamu bisa mengetahui jenis provider dari nomor awalan tertentu.
Misalnya, 0812 dan 0822 adalah kartu Telkomsel, sedangkan 0817 adalah XL Axiata. Lantas, 0882 kartu apa? Simak jawabannya berikut ini.
0882 Kartu Apa?
Nomor yang diawali 0822 adalah berasal dari provider Smartfren. Nomor awal ini disebut sebagai kode prefix. Menurut buku Ekonomi, Bisnis, Regulasi & Kebijakan Telekomunikasi oleh Sigit Haryadi, selain 0822, nomor smartfren juga ada yang diawali dengan 0881, 0883, 0884, 0886, 0888, dan 0889.
Cara Cek Nomor Smartfren
Jika lupa nomor handphone, kamu bisa mengeceknya dengan cara mudah. Berikut tiga caranya mengutip situs resmi smartfren:
Lewat Telepon
- Buka menu panggilan di HP
- Tekan *999#
- Tekan tombol panggilan
- Tunggu sampai informasi nomor Smartfren muncul.
Lewat SMS
- Buka menu pesan
- Ketik SMS dengan format 'CEK'
- Kirim SMS ke 995
- Tunggu sampai ada balasan SMS yang berisi informasi nomormu.
Melalui Mifi
Jika nomormu ada di Mifi atau Modem dari Smartfren, maka cek nomor dengan langkah berikut ini:
- Buka browser
- Tulis 192.168.11 di kolom pencarian browser
- Masukkan username: admin dan kata sandi: admin
- Pastikan kamu menghubungkan perangkatmu dengan jaringan modem Smartfren.
Selain cara yang telah disebutkan, kamu juga bisa mengecek nomor dengan cara berikut. Tapi, pastikan kamu mempunyai saldo pulsa yang cukup ya.
- Pilih salah satu kontak teman, keluarga atau kerabat terdekat
- Lakukan panggilan ke nomor tersebut
- Nantinya, nomor Smartfren kamu akan muncul di HP yang dihubungi.
Kode Prefix Provider Lainnya
Setelah mengetahui nomor 0882 adalah milik smartfren, ketahui juga beberapa kode prefix dari provider lainnya. Berikut beberapa kode prefix dari provider lainnya:
Telkomsel
Telkomsel merupakan operator seluler terbesar. Kode prefix yang dimiliki ada sembilan macam, yaitu:
- 0811- (Kartu Halo 10, 11 digit)
- 0812- (Kartu Halo, simPATI 11, 12 digit)
- 0813- (Kartu Halo, simPATI 12 digit)
- 0821- (simPATI 12 digit)
- 0822- (simPATI, Kartu Facebook)
- 0823- (Kartu As 12 digit)
- 0852- (Kartu As 12 digit)
- 0853- (Kartu As 12 digit)
- 0851 - Kode Kartu AS pengganti Flexi yang sudah di akuisisi Telkomsel.
XL Axiata
XL Axiata sudah berdiri cukup lama dan menjadi salah satu provider yang banyak digunakan. XL Axiata mempunyai enam kode prefix, yaitu:
- 0817- (Pra bayar dan Explor 10, 11, 12 digit)
- 0818- (Pra bayar dan Explor 10, 11, 12 digit)
- 0819- (Pra bayar dan Explor 10, 11, 12 digit)
- 0859- (Pra bayar dan Explor 12 digit)
- 0877- (Pra bayar dan Explor 12 digit)
- 0878- (Pra bayar dan Explor 12 digit).
Indosat
Provider Indosat sering digunakan oleh kaum muda. Sebab, paket internetnya dijual dengan harga yang terjangkau. Ada tujuh kode prefix dari Indosat:
- 0855- (Matrix 10 digit)
- 0856- (IM3 10 digit untuk limited edition, 11, dan 12 digit)
- 0857- (IM3 12 digit)
- 0858- (Mentari 12 digit)
- 0814- (Broadband Indosat M2 12 digit)
- 0815- (Matrix, Mentari 11, 12 digit)
- 0816- (Matrix, Mentari 10, 11, dan 12 digit).
Itulah jawaban dari pertanyaan 0882 kartu apa? Beserta cara mengecek nomor Smartfren dan daftar kode prefix provider lainnya. Semoga informasi ini membantumu.
Simak Video "Telkomsel Prediksi Layanan Telepon Saat Periode Mudik Alami Penurunan"
[Gambas:Video 20detik]
(elk/row)